Cerita & informasi seputar Otomotif

Minggu, 29 Maret 2015

[TIPS Otomotif] Cara Mengecek Alternator

Alternator adalah dinamo penghasil listrik yang digunakan untuk mensupply pengapian dan mengisi accu. Pengapian sendiri mengambil listrik dari accu dan alternator. Jika accu soak, mobil hidup tetap hidup tapi saat mati tidak bisa distarter dengan menggunakan accu. Jika alternator mati, mobil hidup tetap hidup hingga accu lemah tak mampu mensupply pengapian lagi.

Accu soak dalam keadaan darurat, dorong mobil hingga hidup. Jaga mobil jangan sampai mati, mobil akan tetap hidup.

Alternator mati dalam keadaan darurat, lakukan pengecasan aki diluar mobil :
1.) Bawa charger dan kabel listrik ekstension. Setiap 1/2-1 jam berhenti di warung/restoran. istirahat 1/2-1 jam sambil ngecas accu. Jangan lupa bayar listriknya :) , Mudik 2013 ada yg begini dari indramayu sampai bekasi pada jam 2 malam.

2.) Jika sedang konvoi, lakukan tukar accu dengan accu mobil teman. Accu teman yg sehat dipakai di mobil anda, accu anda dicas di mobil teman.

Jika accu lemah bisa berarti 3 hal :
1. Cut off alternator rusak sehingga overcharged --> accu rusak.
2. Sudah usianya, biasanya usia accu 4 tahun.
3. Alternator rusak tidak ngecas. Dalam keadaan mesin hidup, copot kabel negatif accu. Jika tetap hidup berarti alternator tetap menghasilkan listrik.  Jika langsung mati maka berarti alternator mati/rusak. Berikut videonya cara mengecek alternator :



[TIPS Otomotif] Cara Mengecek Alternator Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Dian Ariyanto

0 komentar:

Posting Komentar